Nutrisi

5 Makanan Sehat Untuk Mood Booster Kesayangan

5 menit baca

Makanan tidak hanya menjadi pemenuh kebutuhan nutrisi dan tenaga, tetapi beberapa makanan juga bisa memperbaiki suasana hati yang sedang buruk atau bad mood. Kira-kira makanan seperti apa yang bisa membuat suasana hati menjadi lebih baik? Yuk kita cari tahu sama-sama, Caring People.

Pada saat bad mood datang, Kesayangan cenderung memiliki keinginan untuk mengonsumsi makanan yang tidak sehat, seperti keripik, permen, fast food atau makanan manis. Sayangnya meskipun kelihatannya enak, makanan dan minuman tersebut dapat lebih memperburuk suasana hati Kesayangan.

Makanan Sehat Untuk Perbaiki Suasana Hati Kesayangan

Ternyata, ada juga makanan dan minuman sehat yang dapat memperbaiki mood Kesayangan. Pilihan makanan atau minuman sehat ini umumnya mengandung nutrisi baik, seperti asam lemak, omega-3, probiotik, serat, mineral, zinc, selenium, magnesium, protein, dan asam folat (Vitamin B9).

Sekarang mari kita lihat makanan sehat apa saja sih yang bisa menjadi mood booster untuk memperbaiki suasana hati Kesayangan saat bad mood melanda berikut ini.

1. Pisang


Pisang adalah salah satu buah yang kaya akan asam amino triptofan dan vitamin B6. Kedua kandungan ini ternyata saling mendukung satu sama lain, karena vitamin B6 dapat mengubah amino triptofan menjadi hormone serotonin.

Hormon serotonin sendiri adalah zat yang diperlukan otak dan tubuh untuk memperbaiki suasana hati. Selain dapat memperbaiki suasana hati, pisang juga kaya serat yang baik untuk pencernaan serta magnesium dan kalium yang penting untuk menjaga kebugaran tubuh Kesayangan agar bisa berani lebih pede dalam beraktivitas.

2. Oatmeal


Oatmeal menjadi makanan sehat yang dapat membuat mood Kesayangan lebih baik karena memiliki indeks glikemik yang rendah. Makanan dengan indeks glikemik yang rendah akan melepaskan energi secara perlahan saat diserap oleh tubuh

Hal ini membantu menjaga dan menstabilkan gula darah sehingga suasana hati Kesayangan dapat lebih stabil. Selain itu, oatmeal juga mengandung selenium yang berguna untuk menjaga hati dengan mengatur kerja gelenjar tiroid.

Kesayangan dapat menyesuaikan menu oatmeal dengan buah atau kacang-kacangan kesukaan, sehingga tidak bosan dalam menyantapnya. Caring People juga bisa mengajak Kesayangan untuk membuat kreasinya lho.

3. Ikan


Beberapa jenis ikan seperti sarden dan salmon merupakan sumber omega-3. Nutrisi ini baik untuk meningkatkan fungsi otak Kesayangan. Karena ketika otak mengalami kekurangan nutrisi, hal tersebut akan mempengaruhi mood serta dapat meningkatkan risiko depresi bagi Kesayangan.

Selain itu, omega-3 juga berperan dalam pembentukan sel-sel darah merah. Jika proses pembentukan ini terhambat, akan ada dampak yang ditimbulkan tubuh seperti mudah lelah, kram, hingga gangguan jantung yang tak hanya berbahaya bagi Kesayangan, tetapi juga dapat menimbulkan perasaan cemas dan membuat suasana hati menjadi tidak baik dan khawatir.

4. Coklat


Makanan sehat lain yang dapat meningkatkan mood ketika suasana hati sedang tidak baik adalah coklat. Tetapi harap diingat ya, Caring People jika coklat yang dimaksud bukanlah coklat permen. Akan tetapi, coklat hitam atau dark chocolate yang memiliki kandungan gula yang lebih rendah daripada coklat pada umumnya.

Ketika dikonsumsi, coklat hitam mampu menurunkan kadar hormon kortisol dalam tubuh Kesayangan. Hormon ini dihasilkan oleh tubuh ketika stres. Selain itu, coklat hitam juga dapat merangsang otak mengeluarkan hormon endorphin serta serotonin dalam jumlah yang banyak.

Untuk itu, coklat hitam baik dikonsumsi ketika Kesayangan sedang dilanda stres untuk dapat memperbaiki mood dan berani lebih pede dalam berbagai situasi.

5. Kacang-kacangan dan biji-bijian


Kacang tanah, almond dan mete, serta biji-bijian seperti biji wijen dan biji bunga matahari kaya dengan protein nabati, lemak sehat dan serat. Selain nutrisi tersebut, kacang-kacangan serta biji-bijian di atas juga mengandung tripofan yang dapat memproduksi serotonin seperti yang terdapat dalam buah pisang.

Sesuaikan Waktu Makan dalam Menjaga Mood Kesayangan

Tak hanya mengonsumsi makanan yang tepat, Caring People juga perlu memperhatikan waktu makan Kesayangan. Ketika Kesayangan makan dengan waktu yang tepat dan teratur, maka Kesayangan memiliki kestabilan dalam pasokan tenaga dan gula darah. Sehingga tubuh tetap berenergi dan menghindarkan suasana hati yang buruk karena dilanda rasa lapar.

Selain itu, rutin mengonsumsi air putih 1 hingga 2 liter setiap hari agar tubuh tetap terhidrasi dan tetap segar. Jika tubuh kekurangan cairan, hal tersebut juga dapat membuat Kesayangan menjadi cepat lelah dan memperburuk suasana hati.

Apabila Kesayangan dengan inkontinensia urine khawatir sering minum dapat menyebabkan bolak-balik ke kamar mandi, ada baiknya Caring People memberikan Confidence Pants untuk mengurangi rasa khawatir dan memperbaiki suasana hati Kesayangan karena memikirkan kondisi inkontinensia urine yang diidap.

Dengan penyerapan hingga 6x lebih banyak, Kesayangan tidak perlu khawatir untuk tetap minum tanpa takut berkemih atau bolak-balik ke toilet. Terbuat dari bahan Lycra, Confidence Pants elastis dan nyaman digunakan dan dilengkapi SAP Anti-Bacteria sehingga tidak menimbulkan iritasi, serta aman dipakai seharian.

Caring People, tetap jaga mood dan suasana hati Kesayangan dengan memberikan asupan nutrisi yang terbaik. Dengan pemenuhan nutrisi yang baik dan tepat, Kesayangan dapat lebih aktif dan berani lebih pede dalam melakukan aktivitas apapun. Selain itu, berikan juga Confidence Pants untuk Kesayangan agar memiliki rasa merdeka dari rasa khawatir berkemih yang bisa datang kapan saja.